Untuk menjadi seorang peternak atau penangkar burung Cucak Rawa memang tidak mudah, butuh ketekunan dan semangat juang yang tinggi. Tetapi bila berhasil keuntungan jutaan rupiah sudah menanti. Disini akan kami beri gambaran secara ringkas kalkulasi biaya dan estimasi hasil. Hasil kalkulasi ini berdasarkan harga burung Cucak Rawa sekarang.
Anakan Cucak Rawa dijual bila sudah bisa makan sendiri. Sedangkan indukan sudah berumur 2 th sehingga sudah betul betul siap produksi (jebol kandang) dengan klarifikasi kwalitas standart bukan istimewa atau ropel.
Kalkulasi biaya beternak burung Cucak Rawa selama 1 tahun :
Pembuatan kandang 3x2x3 meter Rp 2.000.000,00
Pembelian Induk siap diternak Rp 10.000.000,00
Pakan tiap bulan @ 50.000,00 Rp 600.000,00
Lain-lain Rp 500.000,00
Total............................................. .................Rp 13.100.000,00
Estimasi hasil selama 1 tahun bila dibiarkan alami (diasuh induk) :
Induk menghasilkan anak 3 bulan sekali @ sepasang Rp 3.500.000,00
4 x 3.500.000,- Rp 14.000.000,00
Modal sudah kembali + laba ................................... RP 900.000,00
Estimasi hasil selama 1 tahun bila dirawat sendiri (penangkar) :
Induk menghasilkan anak 1 bulan sekali @ sepasang Rp 3.500.000,0
12 x3.500.000,- Rp 42.000.000,00
Dikurangi upah pegawai@ 300.000,- Rp 3.600.000,00
Modal sudah kembali + laba ..................................Rp 25.300.000,00
Semua itu gambaran betapa besar usaha sampingan kita perbulan dengan hanya mempunyai satu kandang penangkaran.Tetapi semua tidak semudah yang kita bayangkan perlu ketekunan dan kemauan untuk terus belajar.
No comments:
Post a Comment