Tuesday, December 18, 2012

Gangguan pernafasan pada murai batu

Murai batu yang dipelihara dalam kandang penangkaran sangat rentan dengan perubahan cuaca lingkungan sekitarnya. Cuaca yang tiba-tiba berubah secara drastis dapat menyebabkan burung murai batu Anda mudah terserang penyakit pada bagian pernafasannya.
Kondisi kandang penangkaran yang kotor, serta bau karena kotoran burung yang jarang dibersihkan dapat menjadi penyebab murai batu terserang penyakit gangguan pernafasannya. Gejala awal burung murai batu mengalami gangguan pernafasan antara lain burung malas berkicau, nafasnya terdengar bunyi, burung megap-megap, burung tidak lincah, nafsu makan menurun. Gejala lainnya adalah pada saat tidak berkicau ekornya terlihat bergerak naik turun mengikuti irama nafasnya yang semakin hari semakin cepat dan menyebabkan kematian jika tidak segera ditanggulangi.
Untuk burung yang terkena penyakit gangguan pernafasan jangan dijemur dulu, dan burung yang sakit dapat diberikan kapsul terafit yang dicampurkan dengan air minumnya.

No comments:

Post a Comment